Courses
Writing Task 2
Kelas ini akan membahas tentang memahami dan merestrukturisasi soal, brainstorming, coherence & cohesion, dan leveling up lexical resources.

Ms. Boy
- 10.30 - 12.00
- 3 minggu (15 pertemuan)
Writing Task 2
IELTS Writing Task 2 menuntut peserta ujian untuk menulis esai akademik yang jelas, terstruktur, dan argumentatif dalam waktu terbatas. Banyak peserta IELTS mengalami kesulitan dalam memahami soal, mengembangkan ide, serta menulis dengan kohesi dan koherensi yang baik.
Kelas ini dirancang untuk membantumu memahami strategi efektif dalam menulis esai, mulai dari memahami pertanyaan, menyusun paragraf dengan struktur yang baik, hingga meningkatkan kualitas tulisan dengan kosakata akademik dan tata bahasa yang lebih kompleks.
Kelas ini cocok untuk kamu yang:
✅ Kesulitan memahami dan menganalisis pertanyaan Writing Task 2.
✅ Ingin meningkatkan kemampuan parafrase agar jawaban lebih bervariasi.
✅ Sering merasa kesulitan mengembangkan ide dalam waktu terbatas.
✅ Ingin mempelajari teknik brainstorming yang cepat dan efektif.
✅ Perlu meningkatkan tata bahasa dan penggunaan kosakata akademik dalam tulisan.
Apa yang Akan Kamu Dapatkan?
- Pemahaman mendalam tentang berbagai jenis pertanyaan dalam Writing Task 2.
- Teknik brainstorming dan parafrase yang akan mempermudah proses menulis.
- Strategi menulis esai dengan struktur yang kuat, jelas, dan terorganisir.
- Latihan intensif menulis esai dan mendapatkan umpan balik langsung dari pengajar.
- Simulasi Writing Task 2 untuk membiasakan diri dengan kondisi ujian.
Dengan mengikuti kelas ini, kamu akan lebih percaya diri dalam menghadapi IELTS Writing Task 2 dan mampu menghasilkan esai yang lebih berkualitas, argumentatif, serta sesuai dengan standar akademik IELTS.
FAQ (Frequently Asked Questions)
Apa perlu belajar grammar dahulu sebelum belajar IELTS?
Iya perlu, setidaknya sudah belajar grammar tingkat basic to intermediate sebagai bekal. Sayangnya kami tidak menyediakan program tersebut, hanya kelas Grammar for IELTS tapi untuk level lanjutan. Jadi bisa mengambil kelas di luar dahulu ya kak.
Apa itu Preparation Program?
Program intensif yang dirancang khusus untuk pemahaman mendalam di setiap skill. Cocok banget buat Kakak yang ingin meningkatkan kemampuan dengan cara yang efektif dan terstruktur!
Apa itu Practice Program?
Program yang berfokus pada latihan intensif untuk mengasah kemampuan Kakak. Syaratnya, Kakak sudah pernah mengikuti kelas Preparation sebelumnya.
Apa itu Kelas Introduction to IELTS?
Kelas pemula yang dirancang sebagai jembatan menuju kelas per skill. Pas banget buat Kakak yang baru mengenal IELTS!
Apa itu Kelas Pemantapan?
Kelas tambahan yang fokus pada latihan lanjutan setelah Kakak menyelesaikan kelas utama.
Apa itu IELTS WHV Program?
Kelas intensif selama 1 bulan, dirancang khusus buat Kakak yang ingin mendaftar WHV dengan IELTS General Training. Di sini, Kakak akan mempelajari semua skill (Listening, Reading, Writing, Speaking). Pastikan Kakak tidak mengambil kelas lain selama mengikuti program ini ya, biar fokus maksimal!
Rp.400.000
- 10.30 - 12.00
- 3 minggu (15 pertemuan)
- 15 siswa